BEKAL
ALTERNATIVE MENGHADAPI WAWANCARA KERJA
Sabtu
tanggal 03 desember 2011 badan eksekutif mahasiswa Universitas Muria kudus
mengadakan workshop yang bertemakan “ Job
Interview”. Kegiatan yang berlangsung selama 2 jam bertempat diruang
seminar lantai IV gedung rektorat kampus UMK merupakan salah satu program kerja
BEM periode 2011-2012. Menurut ketua panitia yang sekaligus Koordinator Humas
BEM UMK, Selamet Riyadi, beliau mengatakan bahwa
kegiatan ini merupakan suatu bentuk kepedulian BEM UMK sebagai salah satu alternative
pembekalan mahasiswa UMK ketika mereka melamar pekerjaan dan menghadapi
wawancara kerja, dengan pembekalan ini diharapkan peserta workshop memiliki
wawasan dan keterampilan yang berbeda dalam hal mengahadapi wawancara kerja.
Hadir
sebagai pembicara Workshop kali ini adalah Ibu Titi Mahargyaningrum, S.Psi, Psi, CH, CHT,
seorang Psikolog dari sebuah Rumah sakit Swasta Di kota Pati yang telah
memiliki pengalaman malang melintang di dunia
Industri dan Psikologi Klinis. Pembicara mampu menghadirkan suasana yang
akrab kekeluargaan dalam workshop kali ini, terlihat dari antusias nya peserta
dalam menyimak dan memberikan feed back terhadap apa yang disampaikan pembicara
sehingga terjalin komunikasi dua arah antara pembicara dan peserta workshop.
Workshop
yang dihadiri sekitar 80 an peserta yang
terdiri dari mahasiswa Universitas Muria Kudus dari berbagai Fakultas
berlangsung cukup menarik dan seru, seperti yang diungkapkan oleh salah satu
peserta workshop yang bernama Mustaqim, mahasiswa Fakultas Teknik Jurusan Sistem
Informatika mengatakan bahwa “kegiatan
workshop kali ini mampu memberikan tambahan wawasan dan bekal yang berarti
ketika nanti memasuki dunia kerja, tambahnya pembicara nya mampu menghadirkan
tips yang mudah dipahami dan dipraktekan langsung.”
Acara
workshop ditutup dengan penyampaian saran, kritik dan kesan terhadap acara ini,
pada umumnya peserta merasa puas dengan diadakanya kegiatan ini, seperti yang
diungkapkan Fela, mahasiswa Fakultas Psikologi UMK mengatakan bahwa hadirnya workshop kali ini setidaknya
mampu memberikan motivasi tersendiri dan menjadikan saya lebih "confident" ketika nanti
menghadapi wawancara apapun, termasuk wawancara kerja, tuturnya sambil
tersenyum. Saran dan kritik pun disampaikan oleh peserta workshop, salah
satunya adalah Zaenal-mahasiswa PGSD, mengatakan pada umumnya kegiatan ini berjalan baik
tetapi durasi waktunya tampaknya perlu diperpanjang.
0 komentar:
Posting Komentar